Penulis: Hanna Setyaningsih | Editor: Ratna MU Harahap
Hai Observer! Di dunia yang serba cepat ini rasanya healing jadi aktivitas yang didambakan setiap kita. Dari hiking di daerah pegunungan, menyurusi pantai di labuan bajo, atau sekedar staycation di hotel ternama ibu kota, ada banyak referensi kegiatan yang bisa kita pilih untuk sejenak melepas penat dari kesibukan sehari-hari. Buat beberapa orang, traveling ke luar negeri bisa jadi pilihan terbaik untuk healing loh. Ga heran kalo event travel fair yang kasih harga tiket murah selalu jadi incaran banyak orang. Makin hari makin banyak juga masyarakat indonesia yang senang bepergian ke luar negeri. Mulai dari mengunjungi Singapura buat liat Merlion sampai ke Jepang buat foto sama Gunung Fuji semuanya jadi destinasi favorit masyarakat Indonesia. Ngomong-ngomong soal Jepang, berapa banyak Observer yang pernah denger soal onsen?
Buat observer yang belum tau, onsen merupakan tempat pemandian air panas dengan sumber natural. Jepang, Sebagai salah satu negara yang memiliki banyak gunung berapi masyarakat Jepang memaksimalkan kondisi ini dengan membangun berbagai onsen. Keberadaan onsen menjadi sebuah hal yang lekat dengan kehidupan masyarakat Jepang. Sejak zaman dahulu, onsen sudah menjadi bagian dari budaya Jepang. Meskipun tidak ada sumber yang menyatakan secara pasti bagaiman tercetusnya ide membuat onsen di Jepang, namun sebutan mata air panas (hot spring) dapat ditemukan dalam Nihon Shoki, yang ditulis pada paruh kedua abad ke-1. Dalam teks Nihon Shoki, tiga onsen tertua di Jepang disebutkan: Dogo-Onsen di Prefektur Ehime, Shirahama Onsen di Prefektur Wakayama, dan Arima Onsen di Prefektur Hyogo. Dalam teks kuno lainnya, Manyoshu, juga mengacu pada banyak area onsen di seluruh Jepang.
Popularitas onsen dimulai saat Jepang mulai membuat sistem jalur kereta api yang sekarang mencakup seluruh Jepang. Dalam sejarahnya, onsen sempat dikenal jadi satu hal yang ekslusif dan hanya dapat dinikmati oleh sebagian kalangan. Selama periode Kamakura, disebutkan bahwa onsen dianggap sebagai fasilitas mewah bahkan mendapat sebutan resor kesehatan. Saat ini onsen sudah bisa dinikmati oleh siapa saja, onsen juga berfungsi sebagai tempat rekreasi dan bersantai bersama teman, kolega, keluarga, dan pasangan. Tidak hanya untuk melepaskan diri dari kehidupan kota yang sibuk, tetapi juga untuk memperkuat ikatan sosial. Waktu yang paling populer untuk mengunjungi onsen adalah selama akhir pekan dan hari libur panjang (seperti Golden Week atau Tahun Baru), bahkan sering juga dinikmati sebagai sarana relaksasi singkat di hari-hari kerja.
Kepopuleran onsen juga didukung dengan fasilitas di dalam area onsen itu sendiri. Di Jepang ada banyak onsen yang menyediakan fasilitas ryokan atau penginapan tradisional khas jepang. Selain itu, biasanya ryokan juga menyajikan makanan khas jepang untuk para tamu. Jadi ga heran kalau onsen jadi salah satu destinasi andalan para turis khususnya buat turis yang ingin cari ketenangan dan merasakan pengalaman otentik budaya jepang. Bahkan karena populernya onsen di jepang, Observer bisa ketemu dengan beberapa onsen village atau kota onsen. Seperti namanya, di sana Observer bisa menemui puluhan onsen hanya dengan mendatangi satu kota. Emang ga salah sih kalo onsen dianggap sebagai simbol relaksasi bagi masyarakat jepang.
Rasanya mengunjungi onsen bisa jadi aktivitas healing yang sempurna untuk kita yang butuh relaksasi. Tapi masa harus terbang setiap minggu ke Jepang hanya untuk ngerasain nikmatnya berendam di onsen? Rasanya jadi hal yang mustahil untuk kita lakuin deh. Kabar gembiranya saat ini Observer bisa merasakan sensasi berendam di onsen tanpa perlu repot terbang jauh-jauh ke Jepang. The Zora BSD hadir dengan beragam fasilitas supernya yang mendukung kenyamanan dan keseimbangan hidup para penghuni. Dari mulai sarana olahraga seperti tenis, basket, skatepark sampai onsen semuanya ada ekslusif hanya di The Zora BSD. Mau rutin olahraga sampai melepas penat dari kerja semuanya bisa didapatkan di sini. Pasti jadi dambaan setiap orang ya bisa healing tanpa perlu mikirin jarak dan biaya tambahan.
Jadi tunggu apa lagi? Langsung kunjungi The Zora dan rasakan sendiri pengalaman Luxury Living dengan Authentic Japan Ambience.